Sabtu, 27 Februari 2010

tugas individu II

TUGAS INDIVIDU II
Menurut Nisbet, ada 4 tahap yang harus dilewati dalam setiap pembaruan pendidikan, yaitu :
1. The incres in workload (pertambahan beban kerja) ; pembaruan dan eksperimen haruslah dipersiapkan terlebih dahulu sebelum masalah krisis muncul. Agar tidak kewalahan untuk menggantikan hal yang sudah usang.
Contoh :
Ketika pada masa saya SMA, kurikulum pendidikan berubah menjadi KBK, sebenarnya banyak masalah yang muncul. Hal ini dikarenakan sebelum pembaruan tersebut, tidak dilakukan persiapan yang matang. Kami juga tidak begitu diperkenalkan akan kurikulum KBK ini. Sehingga pelajar, pengajar bahkan penyelenggara kebingungan terhadap kurikulum, metode, teknik ataupun strategi sewaktu menghadapi sistem pendidikan yang baru. Sehingga sebaiknya perlu dipersiapkan lebih awal untuk penyesuaian yang memang membutuhkan waktu.

2. Loss of confidence (kehilangan kepercayaan) ; pendidik harus terus mengisi diri dengan ilmu pengetahuan dan skill untuk pengembangan diri agar dapat menghadapi sistem pendidikan yang baru.
Contoh :
Pada masa saya SMA, sebagian guru sudah cukup dibekali dengan kurikulum KBK ini. Sehingga kami yang tidak begitu paham akan kurikulum ini cukup dibantu oleh para guru untuk lebih memahami kurikulum ini. Pihak sekolah s sering mengadakan penataran untuk para guru, agar guru dapat menjalani s sistem pengajaran yang baru kepada kami, sisw-siswanya.

3. The period of confusion (masa kacau) ; sebelum tujuan dari pembaruan dapat diterima dan dipahami, maka perlu adanya penyesuaian terhadap kekacauan atau kebingungan yang bisa saja timbul. Tetapi dalam hal ini, para pendidik yang telah mempersiapkan dirinya dengan ilmu pengetahuan dan skill, masih dapat menghadapi batas-batas masalah ini.
Contoh :
Ketika beberapa tahun yang lalu kurikulum KBK diberlakukan, maka timbul banyak kebingungan dan kekacauan di sekolah-sekolah. Baik bingung akan metode, teknik ataupun strategi pengajarannya. Guru-guru yang sudah kami sewaktu SMA, yang telah dibekali pengetahuan tentang kurikulum KBK ini, tidak kewalahan lagi dalam melakukan pengajaran. Meskipun kami pelajarnya belum sepenuhnya memahami KBK ini.

4. The blasklash ; setelah penyesuaian, maka masalah-masalah lain yang dapat muncul hendaknya dipecahkan sesuai dengan sistem dari pembaruan.
Contoh :
Masalah-masalah lain dalam sekolah juga dapat muncul setelah penyesuaian tersebut, seperti cara penilaian atau evaluasi akhir, strategi pengajaran, sarana yang akan digunakan. Maka masalah-masalah tersebut diselesaikan sesuai dengan sistem KBK tersebut.

Tidak ada komentar: